Tuesday, November 11, 2014

NARITA CITY

Pernah dengar bandara Narita kan? 

Narita Airport
Itu, Bandara internasional Jepang yang terkenal banget di dunia. Nah, selain bandara Narita, di Jepang juga ada kota yang namanya Narita..

Selain kota terdekat, ia sudah merupakan "kota" di luar bandara Narita. Kalau mau ke Narita City, kita tinggal naik Shinkansen saja dari Narita airport ke Narita city, nggak makan waktu lama kok. 

Narita Street
Di Narita City ini ada satu tempat yang sangat menarik, namanya Aeon (dibaca: Ion).

AEON Mall

Aeon adalah satu-satunya shopping mall yang ada di sana.
Kalau mau ke Aeon, dari narita City station tadi kita tinggal naik shuttle bus saja, hanya sekitar 10 menit kok. Nah, dari Aeon shopping mall ini kita sudah mulai bisa merasakan nuansa Jepangnya. Mulai dari kesopansantunan ala Timur orang-orangnya itu. Terus, Jepang kan merupakan negara dengan toilet terbersih katanya, hal itu memang benar.

Sebab di kota kecil seperti Narita city ini, dan di shopping mall Aeon kecil ini, toiletnya bersih sekali seperti kalau di negara kita biasanya di hotel-hotel bintang lima baru bersih, sedangkan di mall kecil atau kota kecil ya biasanya don't expect too much.

Di mall kecil ini pun ada tempat jual action figure Jepang dari anime-anime nya yang terkenal itu, ada juga tempat semacam Timezone, kemudian ada pula Jacket musim dingin yang tebal, nyaman, dan bagus tapi murah, wow, sungguh jarang nih barang murah di Jepang. 



No comments:

Post a Comment