Nama Hachiko mungkin
sudah tidak asing lagi terdengar. Kisah mengharukan tentang kesetiaan seekor
anjing yang menunggu tuannya di stasiun Shibuya sampai anjing ini meninggal. Kisah
haru ini sudah mendunia sampai cerita Hachiko difilmkan di Jepang dan bahkan di
Hollywood.

Meski patung yang
sekarang ini merupakan patung kedua yang dibuat kembali pada tahun 1948,
setelah patung pertama dilebur untuk dijadikan bahan senjata, patung ini tetap
menjadi kebanggaan dan simbol kesetiaan bangsa Jepang. Patung Hachiko dibuat menghadap
ke muka pintu stasiun persis dimana Hachiko menunggu majikannya pulang bekerja
pada saat itu.
Kini monumen Hachiko
menjadi salah satu destinasi para pelancong untuk sekedar istirahat di taman
dan berfoto bersama patung Hachiko. Monumen Hachiko juga biasa dijadikan tempat
titik temu (meeting point) bagi orang-orang yang memiliki janji bertemu.
Hal ini dikarenakan Pilihan bertemu di Hachiko adalah
pilihan yang mudah, mengingat Shibuya memiliki stasiun yang cukup banyak pintu
keluar serta perempatan penyeberangan (mungkin terbesar di Tokyo, atau malah
dunia).
No comments:
Post a Comment